Minggu, 12 Mei 2013

Hemaviton C 1000 Minuman buat Daya Tahan Tubuh


Hemaviton melebarkan sayapnya dengan meluncurkan Hemaviton C1000 yang menawarkan Vitamin C dosis tinggi. Saat Tim Beverages Solutions mencicipi minuman ini, "rasanya" mengingatkan kami  kepada produk minuman rasa jeruk yang cukup terkenal di era 80an, yaitu Green Spot.

Tampilan design kemasan Hemaviton C 1000 kurang menarik. Visualisasi yang ditampilkan berkesan tidak modern, dengan tingkat ketajaman visual buah dan daun jeruk yang sangat rendah. Minuman ini mengklaim dapat membantu memelihara daya tahan tubuh, karena mengandung Vitamin C dosis tinggi yaitu 1000 mg.
Kehadiran hemaviton ini mungkin sebagai upaya Tempo Group untuk dapat juga menikmati renyahnya pasar minuman siap saji di kategori Vitamin C dosis tinggi. Di kategori ini , brand You C1000 yang diproduksi oleh PT Djojonegoro sangatlah dominan. Produk yang pada awal peluncurannya menggunakan endorser Miss World ini, bahkan juga telah meluncurkan varian lainnya berupa Orange dan Lemon water yang dikemas dalam kemasan PET.

Akankah Hemaviton C1000 survive di pasar minuman dan mengambil alih kepemimpinan di kategori RTD Vitamin C dosis tinggi? Kami menganalisa produk ini mungkin dapat terus eksis tetapi akan sulit untuk  dapat berkembang, mengingat selama ini beberapa produk minuman dari Grup Tempo seperti F&N saja yang usianya sudah puluhan tahun berada di pasar Indonesia namun hanya eksis seadanya di pasar. Bisa saja hal ini karena kebijakan perusahaan yang lebih mengedepankan eksistensi dari ketegori lain yang dimilikinya seperti farmasi dan nutrasetikal.Waktu yang akan menjawab tentunya.

1 komentar:

Ridwan Blog's mengatakan...

rasa nya enak .... beda deh pokok nya heheheh

Posting Komentar